Kaya tapi Tak Berpunya

0
342

Oleh: Dini Azra

Jerit pilu masih bertalu
Dari penjuru negeriku
Terhampar kenyataan
Rangkuman penderitaan
Lapar dan kesakitan
Yang tak terelakkan

Negeriku tegak berdiri
Dengan istana megah yang dikagumi
Hamparan bumi bak permadani
Terkandung kekayaan alam
Yang tak habis dimakan zaman
Yang seharusnya cukup
Mengenyangkan semua orang

Namun sayang,
Semua itu tak bisa dinikmati
Oleh kami pemilik sejati
Anugerah Sang Ilahi
Untuk mempusakai negeri ini
Namun, oligarki menguasai
Meraup dan menguras tanpa henti, dengan restu punggawa tirani

Kami tak dilayani dengan semestinya
Para pemilik harta memenangkan perhatiannya
Jelata hanya dipandang sebelah mata
Tak dihiraukan keluh-kesahnya
Hanya pijakan untuk berkuasa
Ditinggalkan sesudah berjaya

Bilakah harapan terkembang
Asa mendamba akan keadilan
Adanya pemimpin beriman
Yang takut akan pertanggungjawaban
Perisai ummat yang dirindukan
Akankah segera datang
Menjadi khalifah fil ardh
Sebagaimana Dia janjikan
Pasti hadir di akhir episode
Perjalanan ummat Islam
Berakhir dengan kemenangan

Artikulli paraprakMenyudahi Standar Ganda Dunia Soal Palestina
Artikulli tjetërPotret Ketidakadilan Hukum Kapitalisme
Visi : Menjadi media yang berperan utama dalam membangun kesadaran umat tentang fakta kebutuhan mengembalikan kehidupan Islam. Semua isi berupa teks, gambar, dan segala bentuk grafis di situs ini hanya sebagai informasi. Kami berupaya keras menampilkan isi seakurat mungkin, tetapi Linimasanews.com dan semua mitra penyedia isi, termasuk pengelola konsultasi tidak bertanggungjawab atas segala kesalahan dan keterlambatan memperbarui data atau informasi, atau segala kerugian yang timbul karena tindakan berkaitan penggunaan informasi yang disajikan. Linimasanews.com tidak bertanggungjawab atas akibat langsung ataupun tidak langsung dari semua teks, gambar, dan segala bentuk grafis yang dihasilkan dan disampaikan pembaca atau pengguna di berbagai rubrik “publik” seperti Opini, Suara Pembaca, Ipteng, Reportase dan lainnya. Namun demikian, Linimasanews.com berhak mengatur dan menyunting isi dari pembaca atau pengguna agar tidak merugikan orang lain, lembaga, ataupun badan tertentu serta menjauhi isi berbau pornografi atau menyinggung sentimen suku, agama dan ras. Segala isi baik berupa teks, gambar, suara dan segala bentuk grafis yang disampaikan pembaca ataupun pengguna adalah tanggung jawab setiap individu, dan bukan tanggungjawab Linimasanews.com. Semua hasil karya yang dimuat di Linimasa news.com baik berupa teks, gambar serta segala bentuk grafis adalah menjadi hak cipta Linimasanews.com Misi : * Menampilkan dan menyalurkan informasi terbaru, aktual dan faktual yang bersifat edukatif, Inspiratif, inovatif dan memotivasi. * Mewadahi bakat dan/atau minat sahabat lini masa untuk turut berkontribusi membangun kesadaran umat tentang fakta kebutuhannya mengembalikan kehidupan Islam melalui literasi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini